Hallo, masih bersama Blog Belajar SPSS 23.
Dikesempatan ini saya akan menjelaskan bagaimana cara Uji Validitas menggunakan metode Product Moment (Correlation Pearson) dengan program SPSS 23. Untuk SPSS di bawah atau di atas 23 kurang lebih samalah langkahnya.
Langkah Pertama
Siapkan tabulasi dari hasil penyebaran kuesioner, pervariabel di pisah di Excel. Serta hasil Total di setiap jawaban responden.
Saya contohkan pertanyaan ada 7 yaitu Q1 sampai Q7 dengan jumlah responden 30. Copy seluruhnya jawaban pertanyaan dari Q1 sampai Total.
Langkah Kedua
Buka lembar kerja baru pada Program SPSS kemudian Paste ke lembar kosong SPSS. Kemudian masuk ke Tab "Variable View" berada di pojok bawah kiri.
Langkah Ketiga
Pada kolom Name edit yang VAR00001 menjadi Q1 atau terserah temen-temen mau di namain apa. Q1 saya artikan Quesioner Pertanyaan 1.
Rubah ketuju pertanyaan dan yang terakhir adalah Total.
Pada kolom Decimals rubah menjadi 0.
Langkah Keempat
Pilih menu Analyze - Correlate - Bivariate.
Langkah Kelima
Akan muncul Jendela Bivariate Correlations, nah Select Semuanya dari Q1 sampai Total kemudian klik tombol ke Kanan.
Pada Correlations Coefficients nya centang pada Pearson (karena kita sedang menguji menggunakan metode Pearson). Setelah itu tekan OK.
Langkah Terakhir
Intepretasi outputnya, nah itu kan bnyak angka ya,..yang paling penting pada uji Validitas adalah nilai Pearson Correlation pada Kolom Total itulah yang di sebut nilai R Hitung.
Dasar pengambilan keputusan :
Jika nilai R Hitung > R Tabel, maka pertanyaan dinyatakan VALID
Jika nilai R Hitung < R Tabel, maka pertanyaan dinyatakan TIDAK VALID
Jumlah N sebanyak 30, maka nilai R Tabel nya sebesar 0,361 (Bagi yang masih belum tau cara mencari R Tabel bisa dipelajari postingan saya di Cara Kilat Nyari R Tabel, t Tabel dan F tabel)
Pada hasil output di atas bisa kita lihat pada pertanyaan Q1 nilai Pearson Correlation nya (R Hitung) sebesar 0,352 sedangkan R Tabel sebesar 0,361
Karna R Hitung Q1 0,352 < R Tabel 0,361, maka dapat dinyatakan Pertanyaan Q1 TIDAK VALID
Kita lihat pada Pertanyaan Q2 nilai Pearson Correlationnya (R Hitung) sebesar 0,688 lebih besar dari R Tabel 0,361. Maka dapat dinyatakan Pertanyaan Q2 VALID. Pada Pertanyaan Q3 sampai Q7 juga nilai R Hitungnya lebih besar dari R Tabel jadi dapat di nyatakan pertanyaan tersebut VALID.
Nah Gimana kalo ada pertanyaan yang tidak valid dalam suatu kuesioner?? Karena untuk data penelitian DI WAJIBKAN semua pertanyaan harus VALID sebelum dilanjutkan uji Hipotesis.
Jika terjadi masalah seperti itu atau seperti contoh yang saya olah, solusinya adalah Menghapus pertanyaan yang tidak valid kemudian menguji ulang data tersebut.
Seperti contoh di atas Pertanyaan Q1 TIDAK Valid jadi saya Hapus data pertanyaan Q1 kemudian menguji ulang datanya, dan berikut hasilnya :
Nilai R Hitung Q2 sampai Q7 lebih dari 0,361 maka dinyatakan keseluruhan data VALID.
Bagaimana kalo pertanyaan yang TIDAK VALID sangat banyak?? Solusinya ada di sini Cara Memperbaiki Uji Validitas
Apa perbedaan Uji Validitas dengan metode Product Moment dan metode Corrected Item-Total Correlation? temukan jawabannya Disini
Kalo sudah Frustasi dan di Kejar Dateline? Kepoin Jasa Perbaikan data kami Jee Consultant SPSS, dengan pengerjaan yang CEPAT 1x24 Jam.
PASANG KODE IKLAN ANDA DI SINI